Cara Membersihkan Oven Listrik yang Telah Digunakan

cara membersihkan oven listrik

Oven listrik kini telah menjadi salah satu produk elektronik dapur yang wajib Anda miliki. Khususnya bagi Anda pecintah kue, memiliki oven listrik dapat mempermudah Anda untuk membuat kue. Banyak informasi terkait cara pemakaian alat ini, tetapi masih sedikit yang mengulas soal kotoran pada oven listrik yang bisa menumpuk dan sulit untuk dihilangkan apabila tidak rutin dibersihkan. Nah, Anda tak perlu khawatir apabila Anda bertemu dengan masalah semacam ini. Kami akan memaparkan cara membersihkan oven listrik yang dapat Anda coba terapkan.

Begini Cara Membersihkan Oven Listrik

1. Selalu Baca Buku Manual Oven Listrik  

Beberapa oven listrik memiliki fitur self-cleaning sehingga Anda tidak perlu repot membersihkan oven listrik setiap usai menggunakan. Malahan, penggunaan air dan sabun untuk membersihkan oven jenis ini malah membuat oven listrik menjadi cepat rusak. Oleh karena itu, Anda harus membaca buku manual dari oven listrik yang Anda miliki terlebih dahulu sebelum mulai membersihkan alat elektronik ini. 

2. Bersihkan sisa makanan dan kotoran pada rak oven

Cara membersihkan oven listrik yang paling mudah adalah dengan membersihkan sisa makanan atau kotoran tiap kali selesai menggunakan oven. Karena rak oven dapat dilepas pasang, Anda bisa langsung mengeluarkan semuanya sekaligus, lalu sisihkan seluruh sisa makanan yang ada menggunakan tisu atau kain lap. Apabila ada bekas noda minyak, semprotkan larutan air dan sabun ketika membersihkan rak-rak oven.

3. Menggunakan Pasta Pembersih Buatan Sendiri

Di sisi lain, jika Anda jarang membersihkan oven listrik setelah menggunakannya, maka oven listrik Anda akan kotoran makanan berminyak akan memenuhi oven listrik Anda. Kotoran tersebut akan menumpuk dan membersihkan oven pun menjadi pekerjaan sulit. Solusi sederhana yang bisa Anda lakukan untuk masalah ini adalah dengan membuat campuran air dan soda kue untuk membersihkan kotoran membandel pada oven listrik. 

Adapun bahan-bahan yang dibutuhkan antara lain adalah: 

  • soda kue
  • air
  • cuka putih
  • kain lap basah
  • sarung tangan karet
  • botol semprot

Dalam mangkuk kecil, campurkan setengah cangkir soda kue dengan beberapa sendok makan air dan cuka putih. Campur kedua bahan tersebut sampai memiliki konsistensi seperti pasta gigi. 

Kemudian, oleskan pasta buatan Anda ke seluruh bagian dalam oven listrik. Pastikan Anda telah mengeluarkan semua rak oven untuk memudahkan pekerjaan Anda.

Gunakan botol semprot untuk menyemprotkan campuran soda kue dengan air yang telah Anda buat. Pakailah sarung tangan karet jika oven listrik sangat kotor. Jangan khawatir apabila pasta berubah warna menjadi kecoklatan.

Setelah melumurkan pasta pada seluruh bagian oven yang kotor, tutup oven listrik dan biarkan selama 12 jam atau kurang lebih semalam. 

Setelah membiarkan oven Anda semalaman, ambil lap basah untuk menyeka bersih isi oven listrik. Anda bisa menggunakan sendok kayu atau silikon untuk mengikisnya campuran pasta dan menjangkau campuran pasta yang berada di daerah lebih dalam.

Kini, oven listrik sudah kembali menjadi bersih seperti baru. Untuk membuat oven listrik terlihat makin bersih, Anda bisa menyemprotkan cuka putih ke seluruh permukaan. Jangan khawatir apabila cuka bereaksi dengan larutan soda kue dan mulai berbusa karena hal ini normal. Cukup bersihkan busa hasil reaksi tersebut dengan kain lap.

Setelah bagian dalam oven listrik benar-benar bersih dan kering, masukkan rak oven yang telah bersih kembali ke dalamnya. Oven listrik pun akhirnya kembali berkilau bersih dan siap digunakan lagi.

Secara garis besar, cara membersihkan oven listrik yang paling mudah adalah dengan membersihkannya setiap kali usai dipakai. Selain lebih mudah untuk dibersihkan, oven pun menjadi lebih tahan lama karena terjaga kebersihannya. Apabila Anda tertarik untuk menggunakan oven listrik berkualitas tinggi, kini Anda tak perlu repot-repot membeli. Raggam.id memungkinkan Anda untuk menyewa oven listrik sesuai keinginan dan kebutuhan. 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

SEWA MOBIL

Toyota Fortuner

Rp. 1.200.000 / Hari

Minimum sewa 2 hari

Honda Brio E CVT

Rp. 385.000 / Hari

Minimum sewa 1 hari

Toyota Avanza AT

Rp. 450.000 / Hari

Minimum sewa 2 hari

Toyota Calya AT

Rp. 350.000 / Hari

Minimum sewa 1 hari

Scroll to Top