Rahasia Nyetir Mobil Matic Irit BBM

Buat kamu pengguna mobil matic, ada beberapa tips sederhana dari RAGGAM yang bisa dicoba agar lebih irit bbm saat berkendara.

Atur Kecepatan Tetap Konstan

Tubuh yang terus bergerak pastinya membutuhkan energi yang lebih banyak. Begitu juga dengan mobil, kalau berakselerasi semakin cepat maka mesin bekerja lebih keras dan BBM yang dibutuhkan juga akan lebih banyak. Jangan terlalu sering menggunakan rem kalau tidak perlu. Pastikan untuk selalu menjaga kecepatan mobil agar bisa konstan sehingga mesin bisa bekerja lebih stabil.

Mainkan Tuas Transmisi

Kalau diperhatikan, beberapa mobil matic kerap bertahan pada gigi yang lebih rendah sehingga bahan bakar menjadi kurang efisien. Cara mengakalinya, coba memindahkan transmisi lebih awal dengan memindahkan kaki dari pedal gas setelah mencapai kecepatan 50 km per jam. Lalu, naikkan kecepatan mobil secara perlahan saat berada pada gigi transmisi yang lebih tinggi.

Istirahatkan Kaki dari Pedal Rem

Mimin ingetin lagi, pedal rem jangan sering-sering diinjak ya, guys. Karena ini yang bikin boros BBM. Kalau tidak diperlukan, jangan dibiasakan taruh kaki di atas pedal rem, terutama saat mobil sedang melaju lancar. Dengan menempatkan beban yang tidak perlu pada mesin dan transmisi, bisa membuat konsumsi bahan bakar jadi lebih boros.

Jaga Tekanan Angin Ban

Ban mobil merupakan komponen bersentuhan langsung dengan jalan. Masing-masing ban punya porsi tersendiri dan mempengaruhi efisiensi BBM. Ban yang memiliki tekanan angin kurang dari standar yang ditetapkan akan membuat mesin mobil bekerja keras sehingga menyedot BBM lebih banyak lagi.

Isi Bensin Saat Mesin Mobil Sedang Dingin

Mengisi bensin saat mesin dalam kondisi dingin ternyata bisa bikin bahan bakar jadi lebih hemat loh. Itu karena cairan bisa mengembang saat dalam kondisi panas. Saat mengisi bensin saat kondisi mesin sedang panas, malah justru mengakibatkan BBM memuai, sehingga membutuhkan bensin yang lebih banyak lagi.

Jaga Emosi Saat Berkendara

Berkendara secara agresif seperti berakselerasi dengan kecepatan tinggi kemudian mengerem secara mendadak bisa membuat penggunaan BBM lebih boros. Dikutip dari sebuah sumber menyebutkan kalau mobil yang dikendarai secara ugal-ugalan bisa membuat konsumsi BBM menjadi lebih boros 33 persen di jalan tol, serta 5 persen di jalan biasa. Untuk itu, berakselerasi lah secukupnya, tak perlu ngebut-ngebutan.

Itulah beberapa tips yang bisa dicoba agar irit bbm saat berkendara dengan mobil matic. Tapi kalau mau lebih irit lagi buat mobilitas sehari-hari, rental mobil bisa jadi solusi. Kamu bisa rental mobil matic di Raggam.id yang punya jenis mobil sewaan beragam.

Lebih Praktis Rental Mobil di Raggam.id

Raggam.id adalah solusi bagi setiap kebutuhan sewa kendaraan, baik untuk operasional perusahaan maupun personal. Kamu bisa rental mobil secara harian atau jangka panjang dengan jaminan armada mobil yang terawat dan pastinya aman serta nyaman digunakan.

Selain itu, pilihan mobil di RAGGAM juga banyak banget, mulai dari MPV, SUV, LCGC hingga Premium Car atau mobil mewah yang bisa disewa lepas kunci maupun termasuk sopir. 

Jangan ragu untuk menghubungi CS Support Raggam untuk menyesuaikan jenis mobil dan budget kamu.

Pesan mobil rental sekarang dengan mudah di halaman utama website Raggam.id atau bisa juga melalui aplikasi RAGGAM. Download juga ya aplikasinya di Playstore dan Appstore. Terakhir, jangan lupa verifikasi data diri kamu untuk menikmati beragam kemudahan layanan di Raggam.

Informasi terkini tentang promo hingga tips liburan bisa kamu dapetin dari Sosmed Raggam juga loh. Tinggal follow media sosial di instagram @raggam.id aja. 

Kemanapun tujuannya, sewa mobil ya di Raggam.id!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

SEWA MOBIL

Toyota Fortuner

Rp. 1.200.000 / Hari

Minimum sewa 2 hari

Honda Brio E CVT

Rp. 385.000 / Hari

Minimum sewa 1 hari

Toyota Avanza AT

Rp. 450.000 / Hari

Minimum sewa 2 hari

Toyota Calya AT

Rp. 350.000 / Hari

Minimum sewa 1 hari

Scroll to Top